[Review] Celefit Chiffon-fit Lip Tint


Celefit adalah brand kosmetik dan skincare yang berasal dari Korea Selatan. Beberapa minggu yang lalu tepatnya bulan Agustus 2019 mereka mengadakan diskon besar-besaran di aplikasi shoppe. Tidak tanggung-tanggung diskon yang diberikan bisa mencapai 60 persen lebih. Setiap pembelian yang dilakukan juga akan mendapat beberapa sample produk gratis.

Celefit is a beauty brand that conducts extensive testing to provide everyone with customized product for perfect look. (C'elefit Principal Designer Heather Kim)

Celefit lip tint ini merupakan liptint dengan tekstur chiffon yang memiliki 6 varian warna yaitu dry rose, orange pizz, coral star, chilly red, pink high, dan brick red.

Harga satu pcs untuk liptint ini adalah 230ribu rupiah, sedangkan aku membeli produk ini saat diskon harganya menjadi 46ribu. Bener-bener nggak rugi buat beli produk ini, karena kualitas produknya emang sebagus itu menurutku. Dari keenam varian warna yang ada aku membeli varian warna dry rose.

Kemasan:



Produk ini memiliki kemasan yang fancy, dengan tutup yang tidak mudah lepas. Satu produk ini berisi 3 gram. Produk ini juga mudah diletakkan di pouch make up atau kantung celana karena ukurannya yang kecil. Desain karton kemasan produk ini juga didesain dengan classy, tulisan produk dicetak timbul dengan warna gold.  Dikemasan juga terlihat logo toples kebuka dengan angka 12m yang menandakan produk ini akan kadaluarsa setelah setahun pemakaian.



Bahan:
Dimethicone crosspolymer, PIG-10 dimethicon, Titanium dioxide, red iron oxide, yellow No.5, Cyclotetrasiloxane, red 202 No.218, black iron oxide, fragrance, avocado oil, rose hip fruit oil, cherry tree seed oil.

Review:
Dari deskripsi produk di official akun shopee celefit, produk ini diklaim 

. For customers who want to use lip balm and lip tint at once. . For customers who were disappointed at the insufficient moisturization power of existing lip tint. . For customers who want different makeup from daily makeup to party makeup. . For customers who are concerned about lip colors to fit their own style as their skin tone is bright or dark.

Based on my opinion, semua klaim tersebut menurutku benar. Produk ini tidak hanya memperindah warna bibir tapi juga sekaligus melembabkan. Daripada produk liptint atau lip cushion yang aku coba sebelumnya, performa dari liptint ini memiliki kualitas yang bagus untuk penggunaan sehari-hari. Produk ini tidak membuat bibir menjadi kering, ataupun meninggalkan bekas kering liptint/lipcuhsion yang parah seperti produk lainnya. Biasanya jika aku memakain produk liptint/lipcushion akan cepat kering di bagian dalam bibir, dan itu meninggalkan bekas kering yang kontras banget. Sedangkan celefit chiffon liptint ini, walaupun sudah digunakan lebih dari 4 jam dan warna lip tintnya sudah pudar tapi tidak menimbulkan bekas kering yang parah di bibir bagian dalam.
Sayangnya celefit chiffon lip tint ini tidak transfer poof jadi  kurang long lasting penggunaannya.

Berikut beberapa foto penggunaan celefit chiffon liptint varian dry rose

                          
                                Foto sebelah kiri before dan sebelah kanan after(use ombre lip)


                                        Foto sebelah kiri ombre lip dan sebelah kanan full lip


Comments